Perayaan Ekaristi Tahun Pelajaran 2021/2022 dan Launching Aplikasi Digital SMAS Panca Setya Sintang

SANROSVEN, SINTANG. Sekolah Menengah Atas Swasta (SMAS) Panca Setya merupakan salah satu SMA Swasta di Sintang. Sekolah ini berdiri di bawah naungan Yayasan SUKMA. Sudah menjadi tradisi, SMAS Panca Setya selalu melaksanakan perayaan ekaristi sebagai ungkapan syukur dan permohonan untuk mengawali tahun pelajaran baru.

Pada tahun pelajaran 2021/2022, perayaan ekaristi dipimpin oleh Pastor Yohanes Pranoto yang dilaksanakan di kapel SANROSVEN pada Rabu, 28 Juli 2021, pukul 08.00 WIB. Karena kondisi dan situasi pada saat ini sedang tidak memungkinkan untuk berkerumun atau berkumpul dalam jumlah besar akibat pandemi covid-19, maka yang mengikuti perayaan ekaristi di sekolah hanya pendidik dan tenaga kependidikan dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat. Sedangkan para siswa mengukuti misa secara online melalui kanal youtube milik SMAS Panca Setya Sintang.

Selain perayaan ekaristi untuk memohon perlindungan dan mengucap syukur atas berkat Tuhan, ada yang menarik pada misa kali ini, yaitu ucapan syukur atas launching aplikasi yang di buat oleh sekolah untuk menunjang kegiatan pembelajaran daring. Aplikasi yang telah dibuat ini antara lain:  aplikasi Perpustakaan Digital, aplikasi Buku Induk, aplikasi Manajemen Informasi Digital Sekolah, aplikasi Rapor Digital, dan Aplikasi Elerning Berbasis Moodle.

Acara launching aplikasi ini dilaksanakan setelah pelaksanaan perayaan ekaristi selesai.  Pendidik dan tenaga kependidikan, bersama dengan perwakilan Yayasan SUKMA berkumpul di ruang yang telah disiapkan oleh panitia. Launching aplikasi digital SMAS Panca setya diresmikan oleh Pastor Pranoto sebagai perwakilan pengurus Yayasan SUKMA Keuskupan Sintang.

Dengan adanya perayaan ekaristi sebagai ungkapan syukur dan permohonan untuk mengawali tahun pelajaran 2021/2022, sekolah berharap launching beberapa aplikasi ini dapat digunakan  sebagai sarana peningkatan mutu pelayanan kepada masyarakat luas serta dapat menunjang kegiatan belajar mengajar di SMAS Panca Setya Sintang pada masa pandemi yang entah kapan akan berakhir.

PENULIS: JULIA KRISDAYANI, S.Pd